BELAJAR ENTERTAINMENT

AISEEF 2023, SMP-SMA IT AL BINAA Borong 3 Medali Emas

Bismillâh, alhamdulillâhi wa sholâtu wa salâmu alâ Rosûlillâhi wa alâ âlihi wa shohbihi ajma’ în

Albinaainframe –Santri-santri peneliti SMP-SMA IT AL BINAA telah melakukan perdagangan pada eventAsean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023 yang dilaksanakan 10-15 Februari di Universitas Diponegoro, Semarang.

Kepala SMP IT AL BINAA Pesantren Ustadz Sulaeman S.Pd., M.M dan Pembimbing Akademik Ustadz Deden Anugerah, M.P Fis, didampingi Wakasek Ekskul dan Prestasi SMP IT AL BINAA Pesantren, Yudi Firmansyah, S.Pd dan Pembimbing Akademik SMA Ustadz Azhar Faturohman Ahidin, S.Si melepas kepergian para Santri di halaman branda Kantor Administrasi Pusat pondok pesantren AL BINAA.

Para Santri peneliti SMP-SMA IT AL BINAA Islamic Boarding School berkompetisi pada event Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023 yang dilaksanakan 10-15 Februari di Universitas Diponegoro, Semarang.

Para Santri yang terpilih dalam kelompok penelitian ini tergabung dalam tiga tim, dan ketiga tim tersebut meraih tiga Medali Emas sekaligus pada lomba Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023.

Berikut Tim dan para Santri yang mewakili SMP-SMA IT AL BINAA Islamic Boarding School pada event Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023, yaitu;

1. Tim (Utilization of Plastic Waste using Pyrolysis Method), Santri SMP;

  • Narayan Gaza Mahendra (Kelas 2B)
  • Muhammad Ibrahim Mahmoud Sulaiman (Kelas 2B)
  • Zarir Gibran (Kelas 2B)

Tim peneliti SMP IT AL BINAA ini menghadirkan penelitian tentang salah satu teknologi untuk mengubah Biomassa menjadi gas sintesis dan biochar, untuk mengubah limbah plastik kembali menjadi minyak yang dapat digunakan, serta menjadi produk cair antara yang dapat dimurnikan menjadi biofuel hidrokarbon drop-in, aditif bahan bakar beroksigen, dan pengganti petrokimia.

2. Tim HNSA (Hydrophonic Nutrient Solution Assistant), Santri SMA;

  • Muhammad Najib Musyaffa (Kelas 4A)
  • Daffa Muhammad Rizki (Kelas 4C)
  • Rafi Adian Aribawa Putra (Kelas 4B)

Tim A peneliti SMA IT AL BINAA ini mempragakan penelitian tentang perangkat untuk menghasilkan larutan nutrisi hidroponik, sesuai dengan resep nutrisi tanaman secara otomatis, dengan menggunakan pompa dosis individu, untuk setiap konsentrat pupuk.

3. Tim MARCENT (Smart Air Circulation System Based on Iot), Santri SMA;

  • Marsa Raditya Kusumawardani (X-D)
  • Rakeyen Cakra Wicaksana (X-A)

Tim B peneliti SMA IT AL BINAA ini mendemonstrasikan salah satu solusi yang digunakan untuk menjaga kualitas udara, karena teknologi ini udara dapat lebih mudah di pantau dengan sistem yang lebih cerdas, serta dapat mengontrol dan menjaga kualitas udara secara otomatis.

AISEEF (Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair) sendiri merupakan perlombaan internasional kreativitas di bidang sains, lingkungan, dan inovasi kewirausahaan dan berada dalam naungan IYSA (Indonesian Young Scientist Association), merupakan sebuah lembaga yang memfasilitasi pelajar Indonesia untuk dapat mengembangkan potensi dibidang keilmuan, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Kompetisi yang diadakan oleh Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang ini, diikuti oleh 368 tim dari 15 negara di kawasan ASEAN.

Keluarga Besar Pondok Pesantren AL BINAA sangat bersyukur atas keberhasilan para Santri di ajang Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) Tahun 2023 ini.

Keluarga Besar Pondok Pesantren AL BINAA mengucapkan selamat dan sukses kepada Para Santri yang menjadi perwakilan Pondok Pesantren AL BINAA, atas juara yang telah mereka raih, berupa tiga Medali Emas sekaligus di ajang Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) Tahun 2023, yang dilaksanakan di Universitas Diponegoro, Semarang.

“Semoga prestasi yang membanggakan ini dapat ditingkatkan dan menjadi motivasi bagi Santri lainnya untuk terus berprestasi dan berkompetisi, baik dalam ajang Nasional maupun Internasional”. Ucap Ustadz Umar Yais M.Pd, salah satu mentor Bahasa Inggris Pondok Pesantren AL BINAA Islamic Boarding School.

 

Tags: No tags

Comments are closed.